September 27, 2023

WWW.BERITAMADANI.COM

Sambut HUT ke-77 Bhayangkara, Polres Kediri Kota Gelar Bakti Sosial

Kediri Kota, www.beritamadani.com – Kepolisian Resor Kediri Kota menggelar Kegiatan Bakti Sosial dengan memberikan bantuan Ratusan paket sembako bagi warga masyarakat yang membutuhkan dalam rangka menyambut HUT ke-77, Bhayangkara.

Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si., didampingi Waka Polres dan Pejabat Utama Polres Kediri Kota menyalurkan ratusan paket sembako bantuan sosial di Taman Tirtoyoso Kota Kediri, Selasa (06/06/2023).

Dalam hal ini Kapolres Kediri Kota mengatakan bakti sosial ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT ke-77 Bhayangkara yang digelar di wilayah hukum Polres Kediri Kota.

“Polres Kediri Kota hari ini membagikan 400 paket sembako kepada saudara kita yang membutuhkan,” ungkap Kapolres Kediri Kota.

“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini kita dapat mempererat jalinan kebersamaan antara Polri dengan Masyarakat.Kami berharap pada Hari Bhayangkara ini kita dapat menjalin kerja sama meningkatkan sinergitas antara Polri dan warga masyarakat serta bisa membantu dan bermanfaat bagi warga,” terang AKBP Teddy.

Selain kegiatan sosial pembagian paket sembako, kami juga akan melaksanakan beberapa kegiatan sosial seperti donor darah, bakti Kesehatan.

“Alhmdulillah di Kota Kediri  situasi kamtibmas tetap kondusif, dimana hal ini bukan hanya kinerja Kepolisian saja, namun seluruh elemen masyarakat yang berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” jelas Kapolres.

Program Polisi RW  bisa dimanfaatkan oleh warga dalam upaya menjalin komunikasi dengan Kepolisian dalam hal Pelaporan ataupun Koordinasi, pungkas AKBP Teddy.

“Sementara itu salah satu warga Kelurahan Banjaran penerima bantuan sosial Joko, mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan sembako dari Polres Kediri Kota, semoga Polri semakin dekat dengan masyarakat”, kata Pak Joko. (Hms-Red.bmk)