

Kabupaten Kediri, www.beritamadani.com – Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana yang akrab disapa Mas Bup Dhito memberikan penghargaan secara langsung kepada lima kecamatan di Kabupaten Kediri karena berhasil menggenjot vaksinasi jenis Astrazeneca mulai Kamis (24/2/2022) sampai dengan Minggu (27/2/2022).
Hal tersebut dilakukan Bupati Kediri untuk menghabiskan stok dosis vaksin sebelum expired pada Senin (28/2/2022) dengan jumlah sebanyak 33.500 dosis. Pemberian penghargaan kinerja itu berlangsung di Gedung Convention Hall Simpang Lima Gumul (SLG), Jumat (4/3/2022) siang.


Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana menuturkan bahwa, “Lima kecamatan yang mendapatkan penghargaan dengan percepatan vaksinasi terbanyak pertama ditempati oleh Kecamatan Plemahan dengan capaian 2060 dosis, kedua Kecamatan Ngadiluwih dengan 1570 dosis, ketiga Kecamatan Gurah sebanyak 1420 dosis, keempat disusul Kecamatan Kras 1380 dosis dan kelima Kecamatan Purwoasri dengan 1350 dosis. Kelima kecamatan itu masing-masing diberikan hadiah berupa televisi”.
“Alhamdulillah berkat semangat dan dukungan tiga pilar dengan waktu tiga hari dosis vaksin itu bisa habis. Satu hari itu bisa 10 ribu dosis yang disuntik,” ujar Mas Bup Dhito.


Acara pemberian penghargaan ini dihadiri para Camat, Kapolsek, Danramil dengan menerapka Protokol Kesehatan yang sangat ketat. Semua tamu undangan sebelum memasuki gedung menjalani swab ditempat terlebih dahulu oleh Nakes Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri. (Kominfo Kab. Kediri)